Kamis

Ditemukan 5 Planet Yang Mengorbit Digalaksi Kita Gan...,,jangan-jangan alien..?


Sketsa yang di buat NASA menunjukkan perbandingan tata surya yang di temukan menggunakan teleskop Kepler.

Apakah kita sendirian di alam semesta ini? pertanyaan klasik itu mulai terjawab. Kepler, teleskop milik badan antariksa Amerika Serikat (NASA), menemukan lima planet seukuran bumi yang mengorbit di galaksi kita.

Lima planet ini mengorbit di zona yang cukup nyaman bagi sebuah kehidupan. Letaknya cukup jauh dari matahari dan kemungkinan besar memiliki air. Kita tahu, air adalah faktor kunci bagi kehidupan.

"Selama ini kehidupan di planet lain adalah suatu hal yang ilmiah tapi fiksi, kini Kepler telah membantu fiksi yang ilmiah itu menjadi kenyataan," kata administrator NASA, Charles Bolden seperti dikutip dari laman CNN kemarin.

Tim Kepler ini juga mengumumkan menemukan enam planet lain yang lebih besar, semuanya mengorbit ke satu matahari seperti bintang. Bintang itu terletak 2.000 tahun cahaya dari bumi.

Teleskop Kepler juga menemukan 1.200 calon planet. Faktanya, banyak planet yang ditemukan di galaksi Milky way. "Jadi ada banyak sekali planet yang mengorbit seperti bumi di galaksi kita," kata William Borucki, kepala investigator Kepler.

Adapun lima planet yang mirip bumi mengorbit di satu bintang, lebih dingin dan kecil dibandingkan matahari kita. NASA masih melakukan penelitian lanjutan untuk memastikan bahwa temuan tersebut adalah planet yang seperti bumi.

celoteh: wah-wah jangan-jangan ada hubungannya dengan crop circle yang terbentuk selama ini di berbagai negara Gan jangan-jangan alien udah merambah di bumi kita Gan...??
yach moga-moga datangnya dengan damai hheheee....^_^'v

0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e:
:f: :g: :h: :i: :j: :k: :L: :m: :n: :o: :p: :q:

Posting Komentar

ketik huruf emo bila kasih emotion di komentar Agan

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...